Lampung Utara, Media Siber7_Pemerintah Desa Sinar Ogan Kecamatan Abung Selatan Lampung Utara melaksanakan Padat Karya Tunai Desa (PKTD) yaitu kegiatan bersih-bersih siring di dusun IV. Rabu (14/5/2025).
Selesai melaksanakan kegiatan PKTD yang dihadiri oleh Camat Abung Selatan Dedi Irawan, S.Kom., MM dan jajarannya, Kepala Desa Sinar Ogan Sarimun, SH.I beserta Perangkat, BPD, Pendamping Desa, Tokoh Masyarakat, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 33 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk 5 bulan, diselengarakan di kantor desa Sinar Ogan.
Bantuan BLT yang disalurkan oleh pemerintah desa Sinar Ogan sangat bermanfaat, contoh nya dari bantuan yang diterima oleh para KPM bukan hanya untuk memenuhi kebutuhan sehari - hari semata, namun bisa dijadikan untuk usaha pribadi, seperti yang dilakukan oleh salah satu warga Hasida dengan uang BLT yang diterimanya sebelum nya, telah di manfaatkan untuk membeli seekor kambing.
“ Alhamdulillah bantuan tahun kemarin, sudah saya belikan kambing untuk di pelihara dapat berkembang biak, dan yang saya terima saat ini dapat satu juta lima ratus, ini untuk keperluan yang lain nya, " Ungkap Mbah Hasida".
Kepala Desa Sinar Ogan menjelaskan bila kegiatan hari ini merupakan dua agenda kegiatan yang telah dilaksanakan dan berjalan lancar.
" Bersama - sama pagi ini kami melaksanakan PKTD di dusun empat. Selanjut nya, bersama pak camat dan jajarannya melaksanakan penyaluran bantuan langsung tunai kepada tiga puluh tiga (33) KPM untuk penyaluran lima bulan, dari Januari sampai dengan bulan Mei sebesar satu juta lima ratus ribu rupiah per KPM,” Jelas Sarimun.
Dengan ini saya ucapkan terimakasih kepada KPM yang telah menggunakan dan memanfaatkan, berarti tidak sia-sia bantuan langsung tunai ini bisa di gunakan untuk kebutuhan sehari-hari,” Imbuhnya.
Dilokasi yang sama, Camat Abung Selatan menghimbau kepada seluruh KPM Penerima Manfaat bantuan langsung tunai sekecamatan Abung Selatan, agar tidak di salah gunakan uangnya dan dapat di gunakan demi kebutuhan rumah tangga.
(Sanudin)